Kelebihan dan Kekurangan dari Toyota Heykers Yaris

kelebihan-dan-kekurangan-toyota-yaris
Toyota Heykers Yaris

Mobil Toyota Heykers Yaris merupakan tipe crossover dari Yaris. Mungkin kamu lebih sering mendengar nama mobil Toyota Yaris ketimbang Toyota Heykers Yaris. Merupakan tipe crossover membuat mobil Toyota Heykers Yaris memiliki kelebihan dan keunikan dibanding pendahulunya yaitu Toyota Yaris.

Toyota Astra Motor resmi meluncurkan mobil Toyota Heykers Yaris ini pada tanggal 3 November 2016 bertempat di Senayan, Jakarta. Peluncuran mobil Toyota Heykers Yaris ini disebut-sebut sebagai upaya pihak Toyota Indonesia untuk meningkatkan penjualan produk hatchback yang mengadopsi Yaris TRD Sportivo. Bedanya, Toyota Yaris Heykers ini memiliki ground clearance yang lebih tinggi. Tak hanya itu, mobil Toyota Heykers Yaris diklaim memiliki postur yang lebih berisi jika dibandingkan dengan Toyota Yaris yang nampak lebih "nyeper".

Meski memiliki penampilan yang lebih besar, tapi Toyota Heykers Yaris tetap mengusung fun to drive yaitu mobil yang cocok digunakan di perkotaan. Dengan begitu, mobil ini tampak sangat menarik dan sangat cocok dikendarai oleh kawula muda. Untuk kamu yang tertarik untuk membeli mobil ini, kamu harus tahu kelebihan dan kekurangan dari mobil Toyota Heykers Yaris. Berikut ini adalah ulasannya:

1. Kelebihan

  • Desain Menarik asli Indonesia
Desain dari mobil Toyota Heykers Yaris ini merupakan desain asli Indonesia, lho. Tak hanya itu, bentuk eksteriornya yang nampak berkelas juga menambah kesan mahal dan sporty pada mobil ini. Mobil ini juga mengusung side body moulding yaitu lekukan pada bagian samping mobil yang khas ala crossover. Roof rail juga terdapat pada bagian atap dari mobil Toyota Heykers Yaris. Secara keseluruhan, mobil ini memiliki tampilan yang gagah dan berani jika dibandingkan dengan mobil Toyota Yaris.

  • Irit dan peformanya stabil
Toyota Heykers Yaris memiliki performa mobil yang lebih stabil dan tidak meledak-ledak ketika dijalanan. Mesin pacu mobil Toyota Yaris Heykers mengandalkan mesin tipe 2 NR-FE dengan kapasitas 1496 cc membuat mobil ini sangat cocok digunakan di perkotaan jarak dekat maupun jauh. Selain itu, bahan bakar dari mobil Toyota Heykers Yaris ini sangat irit sehingga dapat membantu pengendara supaya tidak terlalu sering mampir ke pom bensin.

2. Kekurangan

  • Ban mobil kurang lebar dan kurang menarik
Untuk masalah tampilan dari mobil Toyota Heykers Yaris yang perlu dikoreksi adalah ban mobilnya. Ban dari mobil ini terlihat kurus dan kurang menarik jika dilihat. Tak hanya itu, ban yang kecil ini juga membuat kesan tidak seimbang pada mobil Toyota Heykers Yaris. Satu-satunya solusi untuk masalah ini adalah mengganti velg mobilnya agar bisa mengimbangi kondisi ban pada mobil ini.

Nah, itulah beberapa kelebihan dan kekurangan dari mobil Toyota Heykers Yaris. Tertarik mau coba test drive yuk kunjungi dealer Auto2000.