PANDUAN Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah SMA/SMK/MA Tahun 2018

Panduan_MPLS
Kegiatan Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah ( MPLS ) di sekolah merupakan kegiatan pertama masuk Sekolah untuk mengenalkan program, sarana dan prasarana sekolah, cara belajar, penanaman konsep, pengenalan diri, dan pembinaan awal kultur Sekolah.

Dalam kegiatan ini, Dinas Pendidikan Propinsi Jawa Barat memasukan materi Gerakan Jabar Tolak Kekerasan meliputi materi Tolak Kekerasan, Sekolah Ramah Anak, Keluarga Sadar Hukum, Tertib Berlalu Lintas dan Muatan Lokal sebagai materi tambahan selain materi yang sudah diamanatkan sesuai Permendikbud no 18 tahun 2018 tentang Masa Pengenalan Lingkungan sekolah bagi Siswa Baru. Sehingga kedua materi kegiatan tersebut dapat saling melengkapi satu sama lainnya.

Panduan ini dibuat dengan maksud agar pihak yang berkepentingan memiliki persepsi yang sama terhadap kegiatan ini. Kepala sekolah, guru, siswa baru, komite sekolah dan pengawas pembina sekolah dapat memahami dan melaksanakan tugas dengan sebaik-baiknya, sehingga dapat mengaktualisasikan dan mewujudkan Gerakan Jabar Tolak Kekerasan.

Secara umum Panduan Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) bertujuan untuk memberikan acuan bagi sekolah untuk melaksanakan kegiatan MPLS dalam rangka mencapai tujuan pendidikan nasional. Secara khusus, pedoman ini bertujuan antara lain sebagai berikut untuk menjadikan Jawa Barat sebagai :
  • Provinsi yang bebas dari segala bentuk kekerasan terhadap anak;
  • Provinsi yang ramah terhadap pertumbuhan dan perkembangan anak;
  • Provinsi pusat pengembangan budaya dan karakter anak bangsa;

Silahkan unduh panduan MPLS SMA/SMK/MA 2018 di link ini ! Semoga bermanfaat.