6 Tips Memilih Ponsel Sesuai Kebutuhan Kamu

6-tips-memilih-ponsel-sesuai-kebutuhan
Photo: Dok/Pexels
Setiap ponsel memiliki keunggulan masing-masing. Namun seringkali banyak fitur yang justru membuat pengguna bingung mengoperasikannya atau bahkan pengguna tidak pernah menggunakan fitur tersebut. Sebelum memutuskan untuk membeli ponsel tertentu, pastikan kamu telah mengetahui apa yang menjadi kebutuhan dan dapat menunjang aktivitas sehari-hari.

Misalnya, jika kamu menyukai fotografi, belilah ponsel dengan kualitas kamera yang sesuai standar fotografi atau unggul disektor ini. Begitu pula misalnya jika membutuhkan ponsel yang tahan dipakai bermain game dengan grafis yang berat, ponsel dengan RAM tinggi dan kapasitas baterai besar bisa jadi pilihan.

Berikut 6 tips untuk memilih ponsel yang sesuai dengan kebutuhan kamu.

1. Pilih platform OS Android atau iOS

Dari segi jumlah, Android paling banyak digunakan dibanding dengan iOS. Terlebih, pilihan ponsel juga lebih bervariasi dibanding iOS yang hanya digunakan pada iPhone. Keduanya memiliki fitur unggulan yang tak dapat ditemukan pada OS lainnya. Namun ada pula fitur-fitur yang telah dimiliki keduanya. 
 
Bagi kamu yang baru mau menggunakan ponsel pintar, pilihan ponsel dengan OS Android lebih cocok, selain dukungan ekosistem aplikasi gratis yang banyak juga mudah dalam hal pembayaran jika membeli aplikasi berbayar, misal dengan potong pulsa, goPay, OVO dsb, beda dengan pembelian aplikasi di iOS (iPhone) yang saat ini belum mendukung metode pembayaran tersebut, untuk pembelian aplikasi diharuskan menautkan kartu kredit.

2. Ponsel sekadar untuk komunikasi dengan keluarga

Kalau kamu memerlukan ponsel hanya untuk komunikasi, maka kamu cukup membeli ponsele dengan kisaran harga Rp 1,5 juta sampai Rp 2,5 jutaan saja. Lagi-lagi dengan rentang harga tersebut ponsel dengan OS Android banyak pilihannya.

Yang paling penting adalah adanya fitur SMS, Whatsapp, atau Chatroom lainnya untuk berkomunikasi.

Jika kebutuhan kamu seperti ini lebih mengutamakan fitur utamanya sebagai alat komunikasi ketimbang fitur canggih lainnya yang kamu sendiri tidak memerlukannya maka kamu bisa membeli ponsel jenis ini.

3. Ponsel untuk jualan online

Disini tergantung kebutuhannya setinggi apa. Kalau ponselnya hanya sebatas untuk menjadi admin sosmed, atau sebagai customer service, maka ponsel Android low budget pun sudah cukup dengan rentang harga seperti poin 2.

Yang penting kompatibel dengan aplikasi WhatsApp, Facebook dan juga Instagram. Bisa ditambah juga aplikasi marketplace seperti Bukalapak, Tokped, shopee, dll.

Tetapi jika memerlukan kamera ponsel yang cukup baik untuk memfoto produk, maka diperlukan ponsel dengan spesifikasi kamera yang bagus, dan saat ini ponsel dengan harga terjangkau pun sudah memiliki kamera dengan sensor kamera yang lumayan, seperti kamera belakang 32MP, kamera selfie 16MP sudah sangat layak untuk memotret produk yang kamu jual. 
 
Selain itu pertimbangkan ponsel dengan daya baterainya kuat, fast charging, agar bisa selalu ‘on’ untuk melayani customer atau pelanggan setia. Rentang harga ponsel untuk jualan online minimal kamu memiliki budget Rp 2,5 juta sampai Rp 3,5 jutaan.

4. Ponsel untuk gaming

Jika kamu memerlukan ponsel untuk bermain game, tidak bisa tidak, pasti memerlukan ponsel dengan spec dan harga yang cukup tinggi (minimal ponsel mid-end atau kelas menengah). Karena game biasanya membutuhkan kecepatan dan beberapa kriteria lainnya.

Solusinya, beli ponsel dengan minimal spec utamanya seperti berikut:
  • Resolusi layar 1080p (1920 × 1080 px) FHD
  • SoC yang mendukung memainkan game berat, kamu bisa googling
  • Ram 6 GB
  • Kapasitas storage 128 GB
  • Baterai di atas 4.500mAh

Rentang harga ponsel untuk gaming (game online) minimal kamu memiliki budget Rp 4 jutaan sampai Rp 6 jutaan.

5. Ponsel untuk narsis

Nah mudah ditebak sudah pasti kamu doyan selfie dan selalu eksis di media sosial favorit kamu. Maka dipastikan pilihan ponsel kamu adalah lebih ke fitur kameranya. Salah satunya adalah resolusi kamera depan. Karena yang biasanya suka eksis alias narsis paling senang foto selfie, yang pastinya memerlukan kamera depan dengan resolusi bagus, untuk ponsel saat sudah umum 32MP. Sedangkan kamera belakang biasanya lebih canggih lagi, pilihan dual-camera, triple-camera, quad-camera bakan saat ini sudah ada lho ponsel dengan kamera belakang lima.

Selain itu, pastikan ponsel tersebut memiliki ruang penyimpanan yang luas setidaknya 64GB dan dapat diperluas dengan MicroSD, karena tipe pengguna ponsel seperti ini banyak menyimpan banyak file foto, video dan juga mendownload berbagai aplikasi media sosial tentunya seperti Instagram, Facebook, Twitter, WhatsApp, Telegram, dll. Rentang harga untuk memiliki ponsel untuk kebutuhan narsis adalah Rp 4 jutaan.

6. Ponsel untuk kerja

Bagi yang memerlukan ponsel untuk urusan kerja, tentu perlu memastikan apa sajakah spec yang dibutuhkan untuk mendukung performa kerja kita.

Bagi yang memerlukan desain baik foto maupun video, pastikan kapasitas penyimpanan internal ponsel di atas 64GB dan dapat diperluas dengan penyimpanan eksternal (MicroSD). Sehingga bisa menyimpan banyak aplikasi desain dan hasil desain, merekam video bahkan editing video bisa dilakukan pada ponsel ini. Ponsel yang cocok untuk desain atau editing video adalah yang memiliki stylus atau S Pen.

Kalau sekadar untuk menulis atau membuat laporan dan presentasi, pastikan bisa mendownload microsoft office di ponsel tersebut (ms.word, excel, dan powerpoint).

Ponsel untuk kerja biasanya mirip seperti memilih ponsel untuk gaming, hanya saja ponsel untuk kerja wajib memiliki fitur kamera belakang dan depan yang canggih. Mengingat memiliki spec yang tinggi tentu saja untuk memilikinya pun kamu harus merogoh kocek yang dalam setidaknya memiliki budget Rp 10 jutaan.

Nah itulah 6 tips memilih ponsel sesuai kebutuhan kamu, sedangkan untuk merek atau brand tidak saya berikan rekomendasi tentunya sesuai dengan selera kamu ya.

Semoga bermanfaat untuk buyer guide kamu.