Resep Opor Ayam Spesial Lebaran yang Gurih dan Tidak Amis

Resep Opor Ayam Spesial Lebaran Gurih dan Tidak Amis
Foto: healthyandgourmet.com
Hari raya Idul Fitri tidak pernah lepas dari kuliner yang bernama opor ayam. Hampir setiap rumah menjadikan menu ini sebagai sajian wajib ketika lebaran tiba. Cara memasak opor ayam dianggap sulit bagi sebagaian orang. Khususnya bagi para pemula seringkali ada kekhawatiran daging ayam masih akan terasa dan berbau amis saat diolah. Sebenarnya tidak terlalu sulit membuat opor ayam yang lezat dan bebas bau amis.

Maka dari itu, melalui resep ini diharap bisa memudahkan kamu dalam menyajikan menu spesial ini. Pelajari langkah demi langkahnya, karena resep ini sudah dibuat semudah dan sepraktis mungkin. Check it out!

Bahan-bahan:
  • 1 ekor ayam kampung
  • 500 ml santan cair
  • 300 ml santan kental
  • 2 batang serai, geprek
  • 3 lembar daun salam
  • 5 lembar daun jeruk
  • 1 sdm gula merah
  • 5 cm lengkuas, geprek
  • 2 sdm minyak untuk menumis
  • Bawang goreng untuk taburan
  • garam secukupnya
  • Bumbu Halus
  • 6 siung bawang merah
  • 6 siung bawang putih
  • 1/2 sdt jinten
  • 1 sdm ketumbar
  • 5 butir kemiri
  • 3 cm kunyit
  • 1 sdt merica bubuk

Langkah Membuat:
  1. Daging ayam yang sudah dicuci bersih, dipotong jadi beberapa bagian. Didihkan air. Lalu, rebus daging ayam selama 5 menit. Setelah itu, buang air bekas rebusan. Dengan cara ini, kotoran dari daging ayam bisa hilang dan daging ayam tidak bau amis saat dibumbui.
  2. Panaskan minyak. Tumis bumbu halus sampai harum. Tambahkan serai, lengkuas, daun salam, dan daun jeruk. Masukkan daging ayam. Masak selama kurang lebih 15 menit.
  3. Tuangkan santan cair terlebih dahulu. Aduk-aduk dan masak sampai mendidih. Setelah itu masukkan santan kental. Masak sambil diaduk-aduk agar santan tidak pecah. Tambahkan gula merah dan garam. Masak sampai bumbu meresap.
  4. Opor ayam bisa diberi taburan bawang goreng agar rasanya makin gurih. Selamat mencoba dan semoga resepnya bermanfaat, ya. Selamat lebaran!