Resep Mie Kocok Khas Bandung Ala Rumahan

resep-mie-kocok-khas-bandung
Mie kocok Bandung | credit: Linah Wibowo via cookpad.com

Tidak lengkap jika berkunjung atau liburan ke Bandung tapi tidak menikmati kuliner khas Bandung yaitu mie kocok?

Bagi yang belum pernah mencicipi mie kocok, sajian ini merupakan hidangan mie dengan citarasa kaldu sapi yang gurih. Disajikan dalam kuah kaldu sapi yang kental, yang didalamnya terdapat mie kuning, potongan kikil, bakso, taoge dengan tambahan jeruk nipis, irisan seledri, daun bawang dan taburan bawang goreng, kuliner ini paling mantap dinikmati saat udara dingin.

Menikmati mie kocok juga tidak perlu repot-repot harus pergi ke Bandung, Anda bisa membuatnya sendiri di rumah dengan bahan-bahan yang mudah didapat dipasar tradisional dekat rumah. Berikut ini adalah resep mie kocok khas Bandung yang bisa Anda buat sendiri di rumah:

Bahan-bahan:
  • 650 gr kikil sapi masak, potong dadu
  • 1/4 taoge, mie kuning
  • 1 tangkai daun bawang dan daun seledri
  • Haluskan bumbu: 2 siung bawang putih, 1/2 jahe, 2 butir kemiri, 2 sdt garam, 1 sdt kaldu bubuk, 1/2 sdt merica

Cara membuat:
  1. Rebus kikil dan mi sampai empuk secara terpisah, kemudian tiriskan.
  2. Campurkan bumbu ke dalam air rebusan kikil, masukkan mie kuning, daun bawang dan seledri sampai harum.
  3. Angkat dan sajikan. Beri cabai rawit, kecap dan jeruk limau.

Resep: Cookpad