Cara Mudah Menghilangkan Karat di Bagian Cakram Mobil
Bercak coklat mirip karat pada cakram mobil | Foto: Aditya Pratama Niagara/kumparan |
Bagian cakram mobil biasanya terbuat dari material baja yang, meskipun tergolong tahan lama, namun tidak diberi lapisan pelindung. Alhasil, komponen tersebut mudah terkena karat.
Hanya saja karat yang muncul di bagian cakram mobil relatif tidak berbahaya, sebab karat hanya muncul di bagian luar dan tidak sampai merusak bagian dalam cakram.
Kalau kamu melihat ada karat di bagian cakram, noda tersebut mudah sekali dihilangkan dengan dua cara berikut:
1. Lakukan perawatan untuk kampas rem
Kalau kamu membawa mobil ke bengkel resmi untuk diservis, jangan lupa minta mekanik bengkel untuk memberikan perawatan rutin untuk kampas rem.
Jangan lupa minta mekanik untuk membersihkan kampas rem secara seksama agar sistem pengereman kendaraan tidak mengalami masalah serius.
Lalu amati juga kondisi kampas rem. Kalau sudah tipis banget, sebaiknya segera lakukan penggantian kampas rem agar sistem pengereman tetap berjalan optimal.
2. Lakukan pengereman dengan pelan
Ketika mengerem, gigitan kampas dari cakram berfungsi layaknya amplas yang membantu menghilangkan lapisan karat yang muncul di permukaan cakram.
Sederhananya, kamu bisa sering-sering menggunakan mobil dan melakukan pengereman untuk mengikis karat di bagian permukaan cakram.
Ingat selalu untuk melakukan pengereman sehalus mungkin ya. Ini perlu dilakukan supaya permukaan rem dan cakram tidak gampang menipis, yang pastinya akan mengurangi kemampuan pengereman mobil.