Resep Jengkol Sambal Balado yang Nikmat dan Empuk

resep-jengkol-sambal-balado-yang-nikmat-dan-empuk
Jengkol sambal balado. /Elvita salman/Shutterstock

Para pencinta jengkol mungkin perlu mengetahui bahwa ada banyak resep sambal jengkol yang enak perlu dicoba di rumah karena jengkol nikmat disantap dengan nasi hangat jika diolah bersama sambal. Cara memasaknya juga tidak susah, tapi rasanya dijamin sangat menggugah selera dan bikin nambah nasi saking enaknya. Jika tertarik membuat sendiri menu sambal jengkol di rumah, berikut ini resep jengkol sambal balado yang nikmat dan empuk yang harus dicoba.

Bahan:
  • 500 gram jengkol
  • 3 lbr daun salam
  • 1 batang serai, memarkan
  • 1 sdt gula merah sisir
  • garam, gula pasir dan kaldu bubuk secukupnya
Bumbu halus:
  • 10 buah cabai rawit
  • 10 siung bawang merah
  • 4 siung bawang putih
  • 7 buah cabai merah
  • 3 kemiri goreng

Bahan untuk merebus jengkol:
  • 2 sdt baking soda
  • 2 lembar daun salam
  • air secukupnya
resep-jengkol-sambal-balado-yang-nikmat-dan-empuk
Jengkol sambal balado /copyright by Fashley (Shutterstock)

Cara membuat:
  • Rendam jengkol dengan air bersih selama semalam agar tidak keras dan kulitnya mudah dikupas.
  • Rebus air secukupnya, masukkan jengkol, baking soda dan daun salam.
  • Perebusan ini bertujuan agar jengkol empuk dan berkurang baunya.
  • Jika ditusuk garpu sudah cukup empuk, matikan api.
  • Angkat dan tiriskan. Bilas jengkol, pukul ringan setiap keping jengkol menggunakan ulekan. Sisihkan.
  • Tumis bumbu halus hingga harum, masukkan 1 batang serai, masak hingga bumbu matang.
  • Masukkan jengkol, aduk rata.
  • Masukkan garam, gula pasir dan kaldu bubuk secukupnya.
  • Tuang sedikit air, masak lagi hingga bumbu meresap dan air habis.Koreksi rasa, jika sudah pas, angkat.
  • Sajikan jengkol balado empuk dan tidak berbau dengan nasi hangat.